Menurut saya tentang kontroversi yang telah terjadi perlu di waspadai karena setiap instansi/organisasi harus mempunyai alamat yang jelas agar kelak terjadi suatu kejanggalan bisa di gugat. Kantor yayasan ini tidak jelas lokasinya saya sangat tidak setuju Indonesia masuk kedalam new 7 wonders.
Selain itu yang sangat saya tidak setujui adalah jika Indonesia/pulau komodo terpilih menjadi new 7 wonders. Karena pulau komodo merupakan ekosistem asli yang tidak boleh di ganggu gugat kelestariannya. Jika terganggu maka komodo tersebut akan berusaha untuk keluar dari ekosistem yang terusik oleh manusia. Dan juga jika menjadi taman nasional maka pulau komodo akan menjadi ramai di kunjungi pengunjung sehingga banyak pengunjung yang membuang sampah sembarangan yang bisa merusak ekosistem tersebut, hal ini terlihat jelas dari beberapa taman nasional yang ada di Indonesia yang dikatakan ‘dirawat’ tetapi kenyataannya masih banyak sampah yang berserakan dimana – mana.
Oleh karena itu tidaklah perlu pulau komodo menjadi new 7 wonders karena hanya akan membuat populasi komodo tersebut akan menjadi berkurang dan pada akhirnya akan membuat populasi komodo yang berada di pulau komodo itu punah.
No comments:
Post a Comment